Oelamasi, KI – Kapolres Kupang AKBP Aldinan RJH Manurung, SH, SIK, M.Si pimpin upacara serah terima jabatan Perwira dilingkup Polres Kupang, Rabu (06/10/2021).
Upacara yang berlangsung di lapangan merah Polres Kupang sekitar pukul 15.30 Wita berlangsung serah terima jabatan Kasat Reskrim, Kasat Lantas, Kasat Binmas, Kabag Ren, Kabag Sumda, Kapolsek Semau dan Kapolsek Kupang Barat.
Serah terima jabatan berdasarkan Keputusan Kepala Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Timur Nomor : KEP/394IX/2021 Tanggal 10 September 2021.
Serah terima jabatan Perwira antara lain Kasat Reskrim AKP Nofi Posu, SH, SIK kepada AKP Wahyu Agha Ari Septyan, SIK, Kasat Lantas Iptu Ilham Ade Putra, STK kepada AKP Nyimas Sophia, SIK, Kasat Binmas dari AKP Simon Seran kepada Iptu Daeng Djumadi, Kabag Ren dari AKP Martinus Pake kepada AKP Melianus Lekatompessy, Kabag Sumda dari AKP Darius Kore kepada AKP Ribka Huberta Hangge, SH, MH, Kapolsek Semau dari Iptu Daeng Djumadi kepada Ipda Dantje Buu dan Kapolsek Kupang Barat dari Iptu Sadikin kepada Ipda Hendra Karel Wadu, S.Pd. (Jessy/Humas Polres Kupang)
Tetap Terhubung Dengan Kami:



CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.